Sabtu, 26 Maret 2011

Batuk, pilek, radang tenggorokan & influenza

Istilah-istilah diatas kadang penggunaannya saling tumpang tindih dan rancu, kenali satu persatu dan bagaimana perawatan anak yang terkena penyakit ini. Batuk sebenarnya bukan suatu penyakit tersendiri, melainkan mekanisme pertahanan saluran pernapasan berupa refleks pengeluaran kotoran yang ada didalamnya. Pilek adalah istilah awam untuk keadaan dimana terjadi pengeluaran cairan yang berlebihan dari hidung. Sementara radang tenggorokan adalah keadaan dimana terjadi infeksi di tenggorokan yang mengakibatkan pembengkakan dan kemerahan biasanya disertai gejala batuk dan pilek. Sedangkan influenza adalah infeksi saluran nafas atas yang disebabkan virus, gejalanya antara lain batuk pilek dan nyeri pada otot otot.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar